Wasiat Buat Pelaku PNPM

Sebaik-baik manusia ialah yang paling banyak bermanfaat bagi manusia lain (HR Bukhori-Muslim)

Wasiat Buat Kaum Lemah

Allah berfirman, ”Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum sehingga kaum itu mengubah dirinya sendiri terlebih dahulu,” (QS Ar Ra’du:13)

Pemilu BKM, Monev, dan Pakem PAKET

29 Juli 2009

        Hari Selasa, 28 Juli 2009 BKM Manunggal Sejahtera memiliki agenda yang cukup padat.  Pada jam 15:00 sampai jam 17.30 wib Koordinator BKM menghadiri undangan Tim Faskel 30 Grogol dalam rangka koordinasi pemanfaatan BLM PNPM Mandiri Perkotaan dan persiapan pemilu BKM. Acara tersebut berlangsung di Posko Tim Faskel 30 Grogol di Rumah Bp Darto Wiyono Gedangan Grogol. Dengan panjang lebar Joko Tri Haryanto, S.T. selaku senior faskel menjelaskan tentang Milestone dan time schedule PNPM MP tahun 2009 - 2010, serta alur pemilu BKM tahun 2009. 

        Kemudian malam harinya jam 20:00 BKM Manunggal sejahtera bersama Pemdes Manang mengadakan rapat pembentukan Panitia Kemitraan PAKET P2KP tahun 2009, persiapan Pemilu BKM, dan persiapan MONEV  yang akan dilaksanakan pada hari kamis tanggal 6 Agustus 2009 oleh Tim Korkot Sukoharjo serta membahas permasalahan intern dan ektern BKM. Rapat dihadiri oleh unsur BKM. Pemdes, Tokoh Masyarakat, UPTD PU dan Tim faskel 30 Grogol.

        Dalam rapat ini telah ditetapkan wakil-wakil dari keempat unsur BKM, Pemdes, Tomas dan PU untuk menjadi Panitia Kemitraan PAKET Tahun 2009, antara lain : Ketua Pakem R. Sardjono, sekretaris R. Soemarso, Bendahara H. Sukirno, Pelaksana Susanto ST dan Dwi Sartono, dengan nama Pakem : MANANG MAKMUR.

Baca Selengkapnya......

Pedoman Pelaksanaan PNPM Mandiri Perkotaan

26 Juli 2009

      Pada bulan Juli 2009 Departemen Pekerjaan Umum telah mengeluarkan pedoman pelaksanaan PNPM Mandiri Perkotaan . Secara umum Pedoman ini diperuntukkan bagi para pelaku pelaksana PNPM utamanya Fasilitator dan pengurus LKM/BKM.
      Melalui buku pedoman pelaksanaan edisi Juli 2009 yang merupakan revisi dari edisi sebelumnya ini, diharapkan pelaksanaan PNPM Mandiri Perkotaan dapat dilaksanakan oleh seluruh pelaku secara efektif dan optimal untuk mendukung upaya pemerintah dalam menurunkan jumlah orang miskin di Indonesia dan diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia sesuai amanat UUD’45.
      Silahkan Download Buku Pedoman Pelaksanaan PNPM Mandiri Perkotaan di alamat berikut http://www.p2kp.org/pustakadetil.asp?mid=237&catid=1& Bagian A: Umum (Pdf, 1.888 Kb) Bagian B: Pelaksanaan Lapangan (Pdf, 1.309 Kb) Bagian C: Manajemen Program (Pdf, 1.321 Kb) Lampiran (Pdf, 3.007 Kb)


Baca Selengkapnya......

Sosialisasi PNPM MP & PAKET P2KP 2009

24 Juli 2009

         Pada hari Kamis 23 Juli 2009, Dengan difasilitasi Camat Grogol  Drs. Adi Putranto, S,H., Forum Komunikasi Antar BKM se-Kecamatan Grogol mengundang seluruh koordinator BKM, kepala desa, PJOK serta para pelaku PNPM MP di wilayah kecamatan Grogol dalam acara Sosialisasi PNPM MP & PAKET P2KP tahun Anggaran 2009 yang bertempat di Pendopo Kecamatan Grogol. Nara sumber utama adalah Ir. A.A. Bambang Haryanto, M.Eng.Sc, MH. (Kepala Satker PNPM MP  Sukoharjo) dan Sutarto, S.P. (Korkot PNPM MP Sukoharjo). Ada perbedaan antara PNPM MP tahun 2008 dan PNPM MP tahun 2009 yaitu untuk tahun 2008 Kegiatan PNPM MP berada di bawah Kantor Pemberdayaan Masyarakat (KPM) Sukoharjo, sedang untuk tahun 2009 dibawah Dinas PU Sukoharjo.  

       Desa Manang merupakan salah satu dari lima desa di Kecamatan Grogol yang diberi kesempatan untuk memperoleh dana PAKET P2KP tahun Anggaran 2009 dengan adanya dana sharing PAKET P2KP dari APBD kabupaten Sukoharjo sebesar Rp 47.500.000,00 (Empat puluh tujuh juta lima ratus ribu rupiah), sedangkan dana sharing BLM PNPM MP sebesar Rp 32.000.000,00 (Tiga puluh dua juta rupiah). Dana sharing PAKET P2KP direncanakan untuk peningkatan jalan aspal dengan hot mix/sheet di wilayah Rw III sampai Rw IV Desa Manang, sedang dana sharing BLM akan digunakan untuk pembuatan talud jalan di wilayah Tangkil Baru Rt 03 Rw VII Desa Manang. Hal ini tentunya harus disyukuri oleh masyarakat Desa Manang umumnya dan BKM Manunggal Sejahtera pada khususnya, mengingat empat tahun berturut-turut dari tahun 2006 sampai tahun 2009 Desa Manang mendapat kepercayaan untuk menyalurkan dana BLM  kepada masyarakat. 

        

Baca Selengkapnya......

PNPM Mandiri Perkotaan 2008

23 Juli 2009

      Pada tahun 2008 BKM Manunggal Sejahtera menjadi salah satu BKM di wilayah Kecamatan Grogol yang diberi amanah untuk menyalurkan dana BLM PNPM Mandiri Perkotaan kepada masyarakat Desa Manang. Total dana BLM sebesar Rp 200.000.000,00 (Dua ratus juta rupiah) yang berasal dari APBN sebesar Rp 160.000.000,00 dan APBD sebesar Rp 40.000.000,00. Walaupun termasuk anggaran tahun 2008 namun BKM Manunggal Sejahtera baru bisa menyalurkan dana tersebut pada bulan Desember 2008 sebesar Rp 40 juta rupiah dari APBD Sukoharjo. Dana tersebut oleh masyarakat Desa Manang digunakan untuk kegiatan perbaikan sarana dan prasarana fisik berupa perbaikan saluran air di Dukuh manang Rt 02 Rw II , pengaspalan jalan di Dukuh Tangkil Baru Rt 03 Rw VII , serta untuk kegiatan sosial pemberian makanan tambahan bagi balita kurang gizi dan jompo miskin. Sedangkan dana BLM dari APBN baru bisa disalurkan kepada masyarakat sebesar Rp 60 juta pada bulan Mei 2009 sebagai pencairan BLM Tahap I PNPM Mandiri Perkotaan tahun Anggaran 2008, sehingga dana BLM yang belum tersalurkan sebesar Rp 100 juta. Belum tersalurnya Dana tersebut akibat terkendala adanya prosedur yang cukup rumit sebagaimana dibawah ini:
1. BKM mengajukan berkas pencairan BLM PNPM MP
2. BLM PNPM MP ditransfer ke rekening BKM
3. Masyarakat membentuk KSM/Panitia 
4. KSM mengajukan proposal kegiatan kepada BKM
5. Proposal KSM diverifikasi oleh UPL-BKM 
6. Proposal diajukan ke Korkot PNPM MP
7. Proposal diverifikasi dan disurvey  oleh Faskel/Askorkot Infra
8. Proposal dinyatakan layak
9. Surat Persetujuan  ditandatangai Korkot PNPM MP dan Satker PU
10. BKM mencairkan BLM PNPM MP ke KSM/Panitia


Baca Selengkapnya......

Kisah Lampau

22 Juli 2009

      Sejak dicatatkan di akte notaris, BKM Manunggal Sejahtera telah menyalurkan BLM (Bantuan Langsung Tunai) P2KP kepada masyarakat Desa Manang sebesar Rp 250.000.000,00 (Dua ratus lima puluh juta rupiah) pada tahun 2006, BLM PNPM-P2KP sebesar Rp 200.000.000,00 (Dua ratus juta rupiah) pada tahun 2007. Dana tersebut oleh Masyarakat Desa Manang digunakan dalam rangka menanggulangi kemiskinan dengan berbagai kegiatan antara lain: 1. Kegiatan fisik berupa pembuatan wc umum, perbaikan jalan maupun saluran drainase, 2. Kegiatan Sosial berupa pelatihan menjahit, pelatihan komputer, pemberian beasiswa, santunan anak yatim dan jompo serta pemberitan makanan tambahan bagi anak balita kurang gizi, 3. Kegiatan Ekonomi berupa Pinjaman bergulir bagi kelompok-kelompok usaha kecil menengah.

Baca Selengkapnya......

STRUKTUR ORGANISASI

21 Juli 2009

       Berdasarkan hasil Rembug Warga Tahunan (RWT) Desa Manang tahun 2007, maka susunan pengurus BKM Manunggal Sejahtera sebagai berikut : Koordinator : Mustar, S.Pt. Anggota-Anggota : 1. Mulyadi, S.P.,  2. Sri Widodo, S.Sn.,  3. Marwanto, A.Md.,  4. Sarni,  5. Mutik Atik,  6. R. Sardjono,  7. R. Soemarso,  8. Sumarno,  9. Purnanto, S.Pd.,  10. Surono,  11. Sri Murniati, S.Pd.,  12. Wagino.      Sesuai hasil keputusan rapat anggota BKM Manunggal Sejahtera, maka telah terpilih pelaksana lapangan sebagai berikut : Sekretaris : Amir Syahid, Unit Pengelola Keuangan (UPK) : 1. Dwi Sartono,  2. Abu Ismail, Unit Pengelola Lingkungan (UPL) : Sardjiman, Unit Pengelola Sosial (UPS) : Sunarti.        

Baca Selengkapnya......

BKM MANUNGGAL SEJAHTERA

20 Juli 2009

SEPUTAR BKM & KEGIATANNYA

     Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) “Manunggal Sejahtera berkedudukan di Desa Manang Kecamatan Grogol Kabupaten Sukoharjo Propinsi Jawa Tengah. BKM Manunggal Sejahtera didirikan dengan akte notaries IKKE LUCKY, SH, nomor 62/2005 tertanggal 15 september 2005, notaries di jalan A. Yani no 340 Pabelan Kartosuro Sukoharjo

       BKM Manunggal Sejahtera adalah sebuah lembaga independent yang dibentuk oleh, untuk, bagi, dan milik seluruh warga masyarakat Desa Manang, bukan milik perorangan, golongan, atau pemerintah desa. Tujuan utama BKM Manunggal Sejahtera dibentuk adalah untuk menanggulangi kemiskinan di Desa Manang melalui tridaya pembangunan Desa meliputi kegiatan sarana dan prasarana fisik, kegiatan pinjaman bergulir ekonomi produktif, dan kegiatan sosial masyarakat. Untuk melaksanakan kegiatan Tridaya Pembangunan dibentuklah unit-unit pelaksana lapangan yaitu Unit Pengelola Lingkungan (UPL), Unit Pengelola Keuangan (UPK), dan Unit Pengelola Sosial (UPS).

Baca Selengkapnya......